Sebagai salah seorang karyawan di sebuah perusahaan, mungkin kita pernah mempunyai keluhan, mengapa saya ditempatkan di posisi ini? Mungkin dari kita bisa memilih salah satu dari jawaban di bawah ini : Aku akan melakukan yang terbaik :
- Jika saya bisa menempati posisi yang dia tempati, saya pasti akan bisa melakukan yang lebih baik dari yang dia lakukan saat ini.
- Jika saya dipindah ke Departemen lain, tapi bukan di Departemen ini, saya berjanji akan melakukan yang terbaik
- Jika saya bisa mendapat pekerjaan yang sesuai dengan bidang pendidikan saya, saya pasti bisa melakukan yang terbaik. Background pendidikan saya tidak cocok dengan pekerjaan yang saya lakukan saat ini.
- ..........................................................................................
Pernah punya pikiran seperti hal di atas? Hal ini sebenarnya bukan yang saat ini aku alami, tapi hal ini sharing dari atasan aku akan salah seorang karyawannya yang berpikir demikian. Tapi menurut dia, daripada kita mikirin hal seperti itu, lebih baik kita mengerjakan yang terbaik di tempat di mana kita ditempatkan saat ini. Tuhan pasti sudah memiliki rencana yang indah akan hidup kita saat ini. Jadi daripada kita sibuk iri dengan pekerjaan orang atau sibuk memikirkan kenapa perusahaan tempat kita bekerja tidak bisa melihat potensi yang ada di dalam diri kita, sebaiknya kita mengerjakan yang terbaik yang dapat kita lakukan. Jika sudah saatnya, Tuhan akan menunjukkan jalanNya pada kita semua.
Banyak kerugian jika kita berpikir demikian. Pekerjaan kita menjadi tidak maksimal, karena kita tidak fokus pada masalah yang kita hadapi. Belum lagi penyakit yang akan menggerogoti kita dari dalam ketika kita memiliki perasaan iri terhadap rekan kita. Dengan hasil yang tidak maksimal, mungkin atasan kita menjadi lebih tidak menyukai kita dan kita gagal mendapatkan promosi yang seharusnya bisa kita dapatkan jika kita mengerjakan pekerjaan tersebut dengan sepenuh hati. Pikiran kita juga akan selalu menjelekkan perusahaan kita dan kita dapat dipastikan akan berpikiran untuk mencari pekerjaan lain di luar. Jika hal ini yang terjadi, maka kita akan dianggap menjadi benalu dalam tubuh perusahaan dan perusahaan akan merasa tidak ada manfaatnya memiliki karyawan seperti kita, dan akhirnya kita akan kehilangan pekerjaan kita.
Oleh karena itu saran dari dia, sebelum orang dapat melihat hasil dari apa yang sedang kita kerjakan, jangan pernah berhenti berusaha. Di saat perusahaan / departemen kita sedang membutuhkan tenaga kita, walaupun tidak sesuai dengan background pendidikan kita atau tidak sesuai dengan minat kita, sebaiknya jangan tinggalkan pekerjaan tersebut, melainkan lakukan yang terbaik yang dapat kita lakukan / berikan. Karena hal ini akan meninggalkan sesuatu penilaian yang kurang baik dari orang yang melihat kita. Tapi jika kita sudah dapat memperlihatkan suatu hasil dari apa yang kita kerjakan, departemen / perusahaan kita sudah mendapatkan dari apa yang sudah kita kerjakan, jika memang ada tawaran yang lebih baik lagi, silakan diambil. Hal ini akan meninggalkan kesan baik terhadap diri kita.
Jadi, masih memilih pilihan 1-3 di atas, atau kini anda sudah punya jawaban atas pilihan ke-4?


